Jumat, 21 Oktober 2011

Mengapa One Piece Berbeda dengan Manga yang Lain?



JUST FOR OP LOVERS,,,

1. Grand Adventure
Format One Piece adalah Grand Adventure! Petualangan yang besar! Berjalan dengan tujuan pasti, bertemu orang baru, teman baru di tiap pulau, musuh baru, peradaban baru, teknologi baru. Perjalanan di Grand Line benar-benar perjalanan mengelilingi Dunia! Setiap bergerak maju, selalu disertai pengalaman baru.

Petualangan yang mendebarkan menanti

Hal ini berbeda dengan manga lain. Manga2 lain kebanyakan bercerita mengenai tokoh harus mengalahkan monster, mengalahkan musuh yang kuat, kalau tidak dunia akan hancur. begitu satu musuh kalah, musuh lain yang akan menghancurkan dunia datang lagi. Apa yang akan terjadi pada manga tersebut kalau cerita hanya berdasar pada mengalahkan musuh yang akan menghancurkan dunia?
Namun berbeda dengan itu, One Piece menawarkan sebuah petualangan besar di mana tiap gunung dan laut yang mereka lalui, selalu menjanjikan petualangan baru. Big Adventure!
2. Besarnya dunia One Piece

Lebih besar dari apa yang bisa kita bayangkan. Oda Sensei (pengarang One Piece) sendiri menyatakan bahwa dia sengaja membuat dunia One Piece begitu luas, sehingga jika dia memiliki ide yang bagus, dia bisa langsung menerapkannya. Ingin membuat pulau terbang? Buat saja skypiea. Ingin pulau jaman purba? Pulau Little Garden diletakkan di rute perjalanan. Teknologi kereta api yang berjalan di atas laut? Water Seven menyediakan itu. Semua didesain sedemikian rupa, sehingga hal itu masih diterima akal pikiran, tidak terkesan memaksa, tetap pantas ditampilkan, namun mampu membuat kita berkata, WOW!
Dunia One Piece dibuat oleh otak jenius Oda Sensei, dengan pemikiran mendalam akan apa yang akan terjadi pada manga nya.
Berbeda dengan manga lain, yang kebanyakan memiliki dunia yang sempit. Bahkan ada yang hanya memiliki latar sesempit sebuah kota.  Ada juga manga yang dunia nya luas, namun masih terkesan memaksa. Atau dunia yang luas namun tidak dimanfaatkan secara mendalam, padahal potensinya besar.

pulau langit ternyata benar-benar ada!
3. Kolom Pembaca
Disukai banyak orang, dibenci oleh yang lainnya. Jarang komik yang menyediakan kolom pembaca untuk memuaskan hasrat pembacanya dari seluruh dunia, dari sekedar say hello, mengajukan pertanyaan serius, atau bergaje ria. Telihat biasa saja?
Tidak! Kolom Pembaca (di One Piece disebut SBS)adalah sesuatu yang sangat istimwa!

pertanyaan dari penggemar selalu mendapat tempat di one piece
-          SBS adalah bukti kalau Oda sangat mencintai fans nya! Tanpa dukungan pembaca, Oda beserta dunia One Piece-nya tidak akan menyebar di seluruh dunia. Surat-surat yang jumlahnya ribuan* saja dengan ikhlas dibaca oleh oda. Keingintahuan fans dijawab, meski tetap pada batasan sehingga tidak membocorkan cerita One Piece terlalu banyak
*oda sampai khawatir ruangan yang dipakai untuk menyimpan surat-surat pembaca jebol (karena surat terlalu banyak)
-          SBS juga merupakan bukti kalau Oda siap dan serius mengerjakan One Piece. Dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan pembaca, dapat dilihat betapa kuatnya, betapa detailnya, betapa lengkapnya dunia One Piece. Oda memiliki konsep yang jelas mengenai One Piece.
4. Tokoh di Dunia One Piece
Tiap tokoh utama memiliki masa lalu, yang membentuk mereka menjadi manusia yang “sekarang”. Semua diceritakan dengan detail, kadang membuat pembaca menangis. Kemudian para tokoh memiliki cita-cita yang ingin dia capai. Hal ini membuat One Piece tidak kehilangan arah menghadapi badai cerita yang akan dijalani.
Semua tokoh dalam dunia One Piece memiliki keunikan tersendiri, mulai dari gaya bicara, sifat, kekuatan. Para tokoh utama sendiri memiliki ciri khas dan kepribadian yang benar-benar unik.
-seorang “bocah bodoh” yang suka makan daging,
-pendekar pedang sekaligus tukang nyasar,
-pencuri mata duitan yang ahli ilmu navigasi,
-sniper pembohong,
-koki mesum,
-monster rusa yang berprofesi sebagai dokter,
-arkeolog,
-robot,
-tengkorak hidup yang suka menyanyi

beberapa tokoh utama yang mewarnai one piece
Bayangkan monster-monster ini hidup bersama dalam sebuah kapal. Yang kita lihat adalah “kekacauan” dan menakjubkannya juga sebuah “keharmonisan”.
Kemudian, hal yang tak kalah penting adalah keberadaan tokoh-tokoh lama (yang sudah pernah muncul), serta tokoh-tokoh minor . Oda membuat mereka sangat berarti, dan tidak mudah dilupakan, meskipun munculnya singkat. Bahkan dengan sabarnya oda memberi tokoh tersebut nama, serta sebuah kisah tentangnya (biasanya dituliskan dalam SBS).
5. Gambar/Art
Art memang relatif, tergantung selera masing-masing orang. Namun art One Piece yang unik menjadikannya berbeda dengan yang lain. Selain itu, “pelukis” One Piece yang menggambar dengan gembira, menjadikan tiap panel memiliki arti karena digambar dengan hati. Tidak ada panel yang terbuang sia-sia. Gambar dalam tiap halaman One Piece begitu padat, dan detail. Bandingkan saja dengan manga lain yang begitu banyak panel kosong, background kosong,dan sebagainya.

gambar dalam one piece sangat detail
Oke, sampai di sini dulu. Mungkin masih banyak perbedaan yang lain, namun belum bisa saya sampaikan. Ini bukan tulisan mengenai “apa kehebatan One Piece”, namun lebih ke “mengapa One Piece berbeda dengan manga lain”. Tidak ada maksud menghina manga lain. Yang penulis sampaikan adalah nyata (nyata menurut pandangan penulis)
Regards,
By:
d_ace_shines OPFC Indonesia

sumber : http://opfci.com/mengapa-one-piece-berbeda-dengan-manga-yang-lain/
komentar dari beberapa orang
Quote:
Originally Posted by serba2nd View Post
Komik itu jelek sekali masa abis ngalahin satu bos keluar lg bos laen ampe g selesai selesai mana gambarnya ngaco bikin eneg
yah tiap orang boleh punya pendapat.... tapi harus tau dimana nempatinnya
Quote:
Originally Posted by Senandungjalan View Post
kuncinya komik ini dibikin pake hati...
dilandasi pemikiran yang cerdas
Quote:
Originally Posted by chachaputhriel View Post
setiap manga pasti punya ciri khas tertentu gan
betul gan seperti judul trit ini, mengapa One Piece BERBEDA DARI YANG LAIN. bukan berarti YANG TERBAIK....
Quote:
Originally Posted by MyJourney View Post
cuma yang udah kecanduan yg bisa bilang one piece bagus gan..

tersangka sekaligus korbannya adalah gw..
awalnya gw ga suka, blom pernah baca, cuma liat gambarnya aja udah males, mana karakter dan tempat2nya ngayal banget lagi..yg pulau di awan lah, rusa bisa ngomong lah..
sampe akhirnya iseng2 gw coba baca, dan akhirnya...
jeng jeng..gw jadi addict banget sm ni komik!!

salut buat oda sensei..dia bisa bikin alur critanya hidup, dan yg paling penting adalah dia bisa bikin alur ceritanya tetep HIDUP.. You'll never know what'll be happened next.. "Adventure! Adventure!" kalo kata si Luffy.
Jujur gw bilang, emang kadang ada bbrp chapter yg bikin gw boring, krn kbanyakan teks lah, isinya lagi ceritain masa lalu si tokoh minornya lah..padahal arc utamanya lagi pas hot-hotnya nih.. Aaarrgh.., ga sabar bgt pengen langsung ke bagian utamanya.
But, lagi2 oda sensei bisa meramu itu semua jadi satu kesatuan bagian yang mengalir..dan hidup..
So, overall..i really really love this manga!!

thx for share TS
rate dulu ah..
setubuh banget ma agan ini kalo ane ISO ane timpuk cendol gan
justru itulah yg bikn op beda ma yg laen.... oda bsa bikin kita penasaran cuman dengan bkin chapter flashback...
Quote:
Originally Posted by farhan.faf View Post
dengerin dulu sambil baca komen ane


menurut ane, one piece komiknya bagus gan
-karakter lama gak kebuang (gak dilupakan)
contoh : coby yg nongol lagi di Water Seven

-cerita sampul nya nyambung sama komik nya
-petualangan buggy, akhirnya ada lagi si buggy sama alvida di rogue town
-hmm,, kisah CobyMeppo yg akhirnya tuh bocah berdua ada lagi di W7
-Surga Dansa Jango, jango sama fullbody ada di arabasta lagi ngasih bunga ke hina
-Ace Mencari Kurohige, akhirnya ace dikalahin kurohige terus jadi pemicu perang di marineford

-humornya kocak
-selain nami sama robin rada koplak kru nya luffy

-gak seneng2 doang ma humor, kadang ada sedihnya
-merry dibakar

-ADA kata2 motivasi
-Impian Manusia Tdk akan berakhir
-Keajaiban hanya terjadi pada mereka yg mau berusaha
betul op bisa dijadikan pelajaran buat kita
Quote:
Originally Posted by StarCore View Post
Yg bikin beda ada SBSnya, jdi antara pembuat komik ama pembaca ada komunikasi gitu, keren banget Oda-sensei
Selain itu ceritanya menarik bgt, gk gampang buat di prediksi
Quote:
Originally Posted by 2easy4henz View Post
mnurut ane OP itu jelas gan karakter pun ga cuma 1 atau 2x nongol lgsung ga nongol2 lagi dah gtu dia selalu memberi cerita karakter itu dari awal pokoknya OP mmg keren .
oh iya 1 lagi gan yg buat ane suka banget sama ONE PIECE . komik ini suka di suguhkan kata2 mutiara yg bagus dan selalu menjaga persahabatannya hinga ngorbankan nyawa
betul sekali gan
Read more »

Rabu, 19 Oktober 2011

film Indonesia terbaik, sampai2 hak edar di beli sony

akhirnya ada film indonesia yg mutu gan
di puji di festival film toronto kanada
dibeli hak edarnya oleh sony pictures untuk diputar di USA dan seluruh dunia
Selain di Amerika Serikat, film ini juga telah terjual di berbagai network dan akan didistribusikan ke wilayah-wilayah lainnya, seperti Kanada oleh Alliance, Inggris oleh Momentum, Australia oleh Madman, Prancis oleh SND, Jerman oleh Kosch, Jepang oleh Kadokawa, Cina oleh HGC, dan Turki oleh Calinors.

filmnya action tapi kalo ngeliat cuplikan videonya kaya ngeliat film asing ... adegan-adegannya keren. kejam lagi pas adegan jarak dekatnya, kayak beneran


kata pengamat film bule : baru nonton 30 menit aja saya udah ngerasa ini film action terbaik yg pernah saya tonton setelah bertahun-tahun....





Quote:
beberapa komentar bule :

Holy shit I haven't seen an action movie this good in years! I felt
that way only 30 minutes in, but after the full 100 minutes, I still
felt the same and had to exclaim that here, right upfront, because it
deserves that much praise. Alex Billington

the best Aristotelian-unity action film since Die Hard. James Rocchi - MSN Movies

near perfect action movie. Drew McWeeny - HitFix.
Foto-foto dan cuplikan video + resensi nya gan silahkan cekidot


koment reply nya dong gan , gimana adegannya keren kan?
atau agan lebih suka liat pelm poconk-poconk-an ? 



Quote:
hampir semua koment semangat dengan kebangkitan film indonesia yg mutu, berarti emang semua udah ngerasa risi yah dengan film indonesia yang horor sexy gitu-gitu aja... malu yah kita kalau ada orang luar liat daftar film produksi indonesia 5 tahun terakhir, disangka semua orang indonesia selera nonton filmnya begitu ...kelas film asal jadi yang penting horor sexy...laku lagi di bioskop2 kita duh..malu ..... 
Quote:
menurut informasi bakal tayang awal 2012, jadi sabar aja gan... ane udah ubek2 cuman ada video trailer dan on location aja serta resensinya (pada link diatas) udah diubek2 tidak ada full download nya gan, lagian film bagus masa di bajak sih  ...
btw. agan/sista mau nunggu nonton di bioskop atau mau cari bajakannya?

ini film bersejarah loh, film indonesia pertama yang bakal edar diseluruh dunia dengan distribusi terbesar sony pictures, dipuji-puji difestival film toronto, busan, sitges mungkin nanti bakal mencuri perhatian di canes dan oscar....
Quote:
ada yg nambahin: di imdb ratingnya 9
http://www.imdb.com/title/tt1899353/

di review imdb film na sih dipuji cuman pas kata country indonesianya itu asem gan 

"The Raid, a new non-stop cornucopia action film, comes from the most unlikely of sources – Indonesia. But don't let the country of origin fool you. The Raid is jam packed with some of the best action sequences we've seen in years and audiences are sure to walk away with an adrenaline rush punch to the gut that far exceeds their forked (over) entertainment dollar." ....
Quote:
ada yg kritik katanya kualitas masih rendah cuman sekelas film indie eropa ... padahal cuman liat dari trailer dgn kualitas youtube doang... padahal di fest toronto itu diputar full durasi dengan kualitas gambar sesungguhnya, dan yang kasih pujian di fest itu banyak banget (bukan cuman 1 atau 2 orang yang mungkin dibayar untuk kepentingan bisnis) sampe... ah cari aja deh newsnya fest toronto atau baca aja semua koment/review/kritik di imdb...
yang jelas fest toronto itu cukup bonafid lah di level festival film inter....
Quote:
terima kasih buat yang udah kirim cendolz,
tadinya dipikir trit ini bakal biasa aja, eh ternyata dalam 24 jam hampir 30rb views, padahal ane waktu itu lagi gak mantengin, jadi gak sempet reply (gak nyundul) , jadi nih trit ngalir sendiri aja, mungkin saking gemesnya kaskuser sama film-film di Indonesia, jadinya ni trir cukup meledak, ayo bangkit film indonesia... harus ganti generasi produser nih 
-------

  




sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=10494602
Read more »

STATISTIK

Powered By Blogger